Sinergi mage menjadi salah satu meta terkuat yang kini sering digunakan oleh pemain Magic Chess Go Go. Dengan kemampuan pair dengan sinergi lain yang lebih leluasa, ga heran kalau combonya banyak. Tapi seperti apa cara build line up yang bagus untuk sinergi ini? Berikut ini sedikit detail yang perlu kamu ketahui.
Kombinasi Mage dan Nature Spirit
baca juga: Meta Baru The Eruditio Magic Chess Go Go! Ini Tips, Lineup, Dan Penjelasannya
Nature spirit sebagian besar cocok dengan Mage, apalagi dengan Kadita yang cocok sebagai Carry Mage dari Nature Spirit. Nilai plus dari synergy Nature Spirit ini adalah berbagai Hp dan meningkatkan defense mereka. Ditambah lagi dengan kemampuan magic attack, jadi efek dari singeri Mage bakal lebih maksimal dengan faksi yang satu ini.
Perlu diketahui kalau sinergi Mage bakal kasih tambahan Magic attack mulai dari 10, 20, dan 30% untuk semua hero non mage. Sedangkan untuk hero Mage, buff kekuatan Magic Attack bisa mencapai 50, 100, atau 125%. Ga heran kalau pilihan karakter atau faksi nature spirit jadi yang paling cocok untuk gameplay Magic Chess Go Go ini.
Kombinasi Mage dan Necrokeep
Kalau kamu mau kombinasikan dengan Necrokepp, Vexanna bisa jadi andalan carry. Dia masuk sinergi necrokeep dan mage. Kelebihan dari Necrokeep adalah bisa hidup lagi 1x setelah mati. Tapi buat kombo ini, lebih baik kamu pakai sinergi Faramis, Leomord, dan Vexanna. Secara role Faramis dan Leomord memang bukan Mage, tapi cocok untuk support atau frontline.
Kombinasi mage dan Support
Kombinasi sinergi Mage dan Support jadi pilihan yang juga ga bisa dihindari. Sebagian besar hero Support bakal pakai magic jadi bisa dapat buff dari sinergi mage. Tapi fungsi dari support di sini lebih ke perlindungan, yang mana sangat minim dari sinergi Mage (apalagi tanpa frontline atau tank seperti line up di Magic Chess Go Go lainnya).
Satu poin yang perlu kamu lakukan dikombinasi ini adalah pilih minimal dua dari hero, Diggie, Faramis, dan Estes. Sinergi ini paling direkomendasikan pakai Estes karena hero yang satu ini dari Nature Spirit, jadi bisa dapat 3 sinergi yakni Mage, Nature spirit, dan support. Hasilnya pun makin kuat karena efek sinergi support sebanyak 600/1200 dalam bentuk shield atau perlindungan.

Cara bermain Sinergi Mage
Kalau kamu mau main sinergi ini, siap siap saja pilih banyak mage baik dari faksi manapun. Umumnya, Nature Spirit cocok untuk lini depan dan Support. Kemudian kamu bisa letakkan mage dan support di belakang. Sebagai carry, kamu bisa pilih Vexana atau Kadita. Kalau ga dapat mereka, kamu bisa pakai item Mage atau Nature spirit stone.
Tujuannya biar kamu bisa tambah kekuatan magic power. Salah satu kesulitan di sini adalah bertahan karena ga ada tank. Coba berbagai cara, termasuk shuffle hero sampai level 7-8 dan dapat Kadita atau Vexana. Setelah dapat sinergi dan salah satu Carry, kamu bakal lebih mudah dapat kemenangan setiap ronde Magic Chess Go Go bahkan hanya dengan 2 bintang saja.
Taktik ini bisa jadi salah satu sinergi yang seru untuk dicoba. Mage memang dikenal punya magic attack yang sakit. Digabung dengan sinergi Nature spirit, necrokeep dan Support, skuat kamu bakal sehat saja. Tapi perhatikan agar terus cari hero carry seperti Kadita dan Vexana karena mereka yang paling kuat di meta satu ini. Yuk langsung saja dicoba.