Kuasai Cara Bermain Vonetis Sea Bruiser di MCGG, Auto Win!

Magic Chess Go Go (MCGG) punya salah dua sinergi bernama Vonetis Sea dan Bruiser. Sinergi Bruiser merupakan kombinasi yang sangat efektif di awal permainan. Sinergi ini sering dimanfaatkan ketika kamu mau meraih kemenangan secara terus menerus dalam babak nya. Setelah mendapat level 8, kamu bisa beralih ke strategi yang berbeda. 

Biasanya, kamu yang melakukan perpindahan ini akan memilih sinergi Vonetis Sea. Jika kamu merasa transisi yang cukup kompleks bukan gayamu, maka kamu bisa coba mempertimbangkan untuk tetap pakai sinergi Vonestis Sea ini tetapi kemudian dipadukan dengan sinergi Bruiser. 

Berikut adalah tips bermain yang bisa kamu terapkan. Dengan memanfaatkan kombinasi sinergi ini, kamu dapat meningkatkan peluang untuk menguasai game dari awal sampai akhir match. Pastikan untuk pilih hero yang tepat dan memanfaatkan setiap kesempatan untuk mengeluarkan skill mu untuk meraih kemenangan, ya.

4 Tips Bermain Vonetis Sea Bruiser MCGG

baca juga: 7 Tips Ter-Update Jago Main Magic Chess Go Go dengan Cepat, Simak Tutorial Nya!

1. Sandingkan dengan Masha, Dyroth, Yin, atau Bellerick

Hero Bruiser punya harga yang terjangkau dan biasanya gampang kamu temukan di toko. Di awal babak game, jika kamu dapat Masha dan Dyroth, langsung saja masukkan ke arena permainan untuk mengaktifkan 2 Bruiser. Lebih baik lagi jika kamu juga dapat Yin atau Bellerick. Sinergi Bruiser sangat pas jika kamu gabungkan dengan sinergi Northern Vale. Mengapa? Karena sinergi ini bisa menghasilkan serangan yang benar-benar mematikan.

Jika kamu punya Bellerick, kamu bisa aktifkan sinergi Bruiser Nature Spirit. Sementara itu, jika kamu memiliki Yin, kamu bisa menuju sinergi Dragon Altar. Alternatif lainnya, kamu juga bisa menggunakan 4 Bruiser untuk meningkatkan efek sinergi dalam match permainan game Magic Chess Go Go ini.

2. Utamakan Item

Di Go Go Box yang pertama, penting untuk kamu mengutamakan item terlebih dahulu karena biasanya kamu bisa menyelesaikan stage pertama dengan cukup mudah. Pakai item yang meningkatkan serangan fisik atau kecepatan serangan untuk memperkuat carry kamu di fase akhir permainan. Contohnya, item Winter Crown yang fleksibel sangat cocok untuk Guinevere.

Pastikan untuk memberikan item yang kamu dapatkan kepada carry terkuat yang ada saat ini. Ini akan bantu meningkatkan performa tim kamu secara keseluruhan. Prioritaskan item pada hero yang memiliki harga Gold 3 karena mereka biasanya memberikan dampak yang lebih besar dalam game.

Kuasai Cara Bermain Vonetis Sea Bruiser di MCGG, Auto Win!

3. Raih Level 8

Kamu perlu segera dapat Level 8 dengan pilih Go Go Card yang dapat mempercepat kemajuan level kamu. Selain itu, Solid Alliance juga pilihan yang ideal karena kamu akan berkolaborasi dalam sinergi Vonestis Sea. Setiap babak usahakan menang supaya HP dan Gold mu tetap seimbang. Di Go Go Box kedua, kamu bisa pilih antara item atau Star Crystal untuk aktifkan beragam sinergi.

4. Cari Hero yang Sesuai

Ketika kamu sudah dapat Go Go Card ke-3, tingkatkan level ke 8 dan mulailah mencari hero yang tepat. Sebaiknya, hero dari Vonestis Sea yang cocok dengan Bruiser adalah Karrie, Guinevere, Melissa, Minsitthar, Gatotkaca, Terizla, Thamuz, Sun, dan Yin. Kamu punya banyak pilihan untuk posisi Carry, seperti Guinevere, Melissa, atau Thamuz yang tergantung sama item mu. Lanjut ke level 9 agar bisa tambah hero yang kamu mau.

Itu dia 4 tips untuk bermain Vonetis Sea Bruiser di game Magic Chess Go Go. Tingkat kesulitan sinergi ini cenderung lebih rendah karena terdiri dari hero-hero yang harganya sekitar 3 sampai dengan 4 Gold. Hero Sun dan Gatotkaca merupakan hero yang harganya cukup fantastis.

Latest stories

You might also like...