Advance Server Magic Chess Go Go: Pengertian Dan Cara Daftar Untuk Main

Saat ini hampir semua game online pasti punya yang namanya Advance Server, termasuk dengan Magic Chess Go Go. Maksudnya apa? Untuk apa server terpisah ini? Server ini memang sudah dibuka untuk umum, tapi perlu ada cara tambahan untuk bergabung. Kalau kamu mau coba, cek ulasan berikut ini. 

Tentang Advance server 

baca juga: 7 Equipment Magic Chess Go Go untuk Commander Tipe Serangan

Singkat cerita hampir semua game online akan punya yang namanya server advance. Server ini biasanya dibuat dengan tujuan sebagai beta tester atau untuk server percobaan para pemain. Memang saat ini banyak yang bisa bergabung guna mencoba seluruh aspek yang bisa membantu mendeteksi bug di dalam game. 

Di MCGG juga sama. Kamu bisa gabung ke server ini dan dapat kesempatan untuk main hero atau commander yang belum muncul di server original. Tapi siap siap saja dengan kebutuhan untuk download data lebih banyak karena beda server pasti ada perbedaan sistem. Di sini kamu juga bisa memantau update terbaru di game MCGG nantinya.  

Advance Server Magic Chess Go Go: Pengertian Dan Cara Daftar Untuk Main

Cara gabung advance server  

Untuk gabung di advance server Magic Chess Go Go, kamu harus daftar terlebih dahulu ke server tersebut. Step paling awal adalah masuk ke menu event lalu scroll opsi ke paling bawah dan pilih gabung ke beta (join Beta). Setelah memilih opsi ini, tunggu agar mendapatkan informasi dari game dan konfirmasi akan bergabung. 

Di proses ini kamu akan diminta untuk login ulang. Biar ga kehilangan progress kamu bisa pilih atau klik tombol link to MLBB. Nanti dari sini kamu harus daftar untuk bergabung. Kalau sudah berhasil, nanti akan secara otomatis masuk ke advance server. Step kedua adalah harus ingat kalau setiap akan masuk ke server ini kamu harus download data lagi. 

Seperti awal kamu mau main game Magic Chess Go Go, kamu akan masuk ke halaman depan dan proses unduh akan berjalan. Kalau kamu sudah bind atau kaitkan akun dengan MLBB, maka proses login akan lebih cepat. Bahkan kamu bisa bolak balik keluar masuk server advance. Di step ketiga setelah berhasil masuk ke aplikasi, kamu bisa langsung main. 

Satu hal lagi yang perlu diingat kalau setiap masuk ke akun Advance Server kamu harus mulai dari level 1 lagi. Siap siap saja harus download semua hero dan juga commander. Sambil menunggu download, kamu bisa intip banyak detail di server ini. Detail yang dimaksud adalah update terbaru yang mungkin belum dirilis di game original. 

Untuk cek update, kamu bisa masuk ke menu event. Nanti akan ada patch update dan adjustment terbaru yang bisa kamu cek. Biasanya detail ini berisi buff atau nerf untuk hero, commander, kartu, atau item. Kamu juga bisa coba main Tag Team, mode permainan baru yang bersifat tim atau bareng teman 2vs2. 

Step terakhir kalau kamu ingin kembali ke akun original atau server original Magic Chess Go Go, kamu harus ke menu profile. Di menu profile ini pilih account setting. Nanti akan ada tombol Original server atau Advance server di sisi kanan bawah. Karena akun sudah login, prosesnya lebih cepat. Tapi tetap harus download setiap masuk advance server. 

Bisa dikatakan kalau server ini adalah server percobaan. Buat kamu yang ingin coba atau cek update terbaru, bisa langsung gabung ke server ini. Seperti MCGG yang sering update hero atau commander barunya. Tapi ingat, kalau masuk ke server ini berarti harus download lagi saat kembali ke server ori. Kalau ga mau ribet, tunggu saja update resminya di server ori. 

Latest stories

You might also like...