Daftar Skin Legend yang Ada di MLBB, Skin Eksklusif dengan Visual Terbaik

Para player Mobile Legends cukup banyak yang suka mengumpulkan skin di dalam game, baik untuk hobi hingga investasi akun mereka. Buat kamu yang tertarik membeli skin tersebut, perlu diketahui bahwa Mobile Legends punya deretan skin yang terbagi menjadi macam-macam kategori.

Salah satunya adalah skin Legend MLBB, yang merupakan skin eksklusif dengan kualitas efek suara dan visual terbaik. Karena itu, desain hero yang menggunakan skin ini akan sangat detail dan unik. Ciri lainnya, skin Legend punya animasi yang halus dengan efek skill memukau. Lantas, ada skin Legend apa saja yang bisa dikoleksi? Yuk cek daftarnya berikut.

Skin Legend yang Ada di MLBB

baca juga: Tips Pilih Hero Support Mobile Legends, Dukungan Tim yang Lebih Tahan Lama

1. Skin Modena Butterfly – Miya

Di daftar pertama, ada skin Modena Butterfly milik hero Miya. Skin legendaris yang punya tema Putri Kupu-Kupu tersebut membuat Miya tampil dengan dominasi warna ungu yang sangat berbeda dari skin default. Selain transformasi visual yang sangat signifikan, skin ini juga menghadirkan tampilan adegan baru pada Miya.

Tentunya kamu pun akan mendapatkan efek suara skill eksklusif dan efek recall special ketika menggunakannya. Membeli skin Modena Butterfly dengan top up sekitar 16.000 diamond juga akan memberikanmu border avatar eksklusif. Yang mana skin ini bisa diperoleh lewat Magic Wheel dan Magic Shop.

2. Skin Codename Storm – Saber

Melalui Magic Wheel, kamu juga bisa menukarkan item khusus di Magic Shop untuk mendapatkan skin Codename Storm. Skin Legend MLBB ini adalah milik Saber, yang menampilkan hero Assassin tersebut dengan tampilan mirip robot Gundam.

Selain penampilan fisik Saber, kamu juga dapat menemukan perbedaan pada efek visual skill, animasi baru, dan voice overnya. Harga skin Codename Storm ini diperkirakan mencapai 12.000 diamond, membuatnya disebut-sebut sebagai salah satu skin sultan.

3. Skin Obsidian Blade – Alucard

Berikutnya, kamu bisa mengoleksi skin Legend Obsidian Blade milik Alucard. Tidak seperti skin default Alucard yang didominasi warna biru, kini Alucard tampil gemilang dengan warna ungu yang mencolok. Visualnya tersebut dilengkapi dengan pedang tipis yang terlihat sangat elegan.

Apalagi ada garis-garis tipis yang bercahaya pada kedua sisi pedang milik Alucard, membuatnya seolah siap menebas lawan dengan gagahnya. Untuk memiliki skin Obsidian Blade Alucard ini, player Mobile Legends harus top up sekitar 12.000 diamond terlebih dahulu. Diamond nantinya bisa kamu gunakan untuk draw spin yang tersedia pada Magic Wheels dalam Shop.

4. Skin King of Hell – Franco

Skin King of Hell milik Franco tidak kalah bagus dari skin Legend MLBB lainnya. Jadi buat kamu user Franco, tentu kamu akan merasa begitu bangga dan percaya diri apabila menggunakan skin tersebut ketika bertempur di Land of Dawn. Bahkan banyak pemain yang menyebut bahwa skin King of Hell ini merupakan skin Legend yang terbaik karena efek visualnya yang luar biasa.

Jadi tidak heran apabila harga skin Legend Franco tersebut membutuhkan sekitar 48.000 diamond. Termasuk harga yang fantastis bukan? Namun itu sebanding dengan betapa eksklusifnya skin yang akan kamu dapatkan.

5. Skin Galactic Vanquisher – Freya

Melalui Magic Wheel, kamu pun bisa memperoleh skin Galactic Vanquisher milik Freya. Skin Legend ke-12 yang dirilis oleh Moonton ini punya efek skill yang memukau. Desainnya pun luar biasa dengan elemen antar bintang seperti layar bintang, bintang menyilang, dan lubang hitam.

Visualnya tersebut menggambarkan Navigator Freya yang melawan penjelajah ruang angkasa kuno yang kuat. Desainnya yang futuristik dibalut dengan warna dominan ungu dan putih yang membuatnya terlihat begitu elegan. Kamu bisa mengumpulkan sekitar 200 Magic Core untuk mendapatkan skin ini.

6. Skin Conqueror – Gord

Skin Legend MLBB selanjutnya yang dapat kamu jadikan koleksi adalah skin milik Gord yang disebut Conqueror. Skin ini mengubah Gord menjadi memiliki tampilan seperti robot modern. Yang mana skin tersebut punya efek dengan detail listrik dan portal berwarna biru galaksi yang sangat menawan.

Dengan desainnya yang luar biasa, skin Conqueror sangat pantas disebut skin eksklusif. Apalagi ada animasi dan efek suara khusus yang menyertai skin tersebut. Untuk memilikinya, kamu akan membutuhkan 12.000 diamond untuk membeli skin lewat Legend Shop di dalam game Mobile Legends.

7. Skin Sovereign of Realms – Johnson

Hero Tank Johnson juga mendapatkan skin Legend yang bisa dikoleksi oleh para user. Jika biasanya kamu melihat Johnson dengan tampilan yang benar-benar seperti robot mobil, maka sekarang kamu bisa melihatnya dengan visual yang sangat berbeda. Soalnya kali ini Johnson menjelma menjadi sosok seperti raja gladiator Romawi, lengkap dengan pakaian yang sangat khas.

Selain itu, hero tersebut juga dilengkapi dengan senjata kapak Starfury dan perisai surga di tangannya. Itu membuat Johnson terlihat lebih kuat untuk menghadang berbagai musuh di depannya. Dan sama seperti kebanyakan skin Legend lainnya, kamu perlu mengumpulkan 200 Magic Core token untuk bisa mendapatkan skin Sovereign of Realms.

8. Skin Angelic Agent – Lesley

Untuk para user Lesley, hero ini juga mendapatkan skin Legend MLBB dengan nama Angelic Agent. Di sini Lesley tampil bercahaya dengan dominasi warna emas di sekelilingnya. Ia pun tetap membawa senjata andalannya yang tampilannya menjadi terlihat lebih kuat.

Skin tersebut dirilis secara khusus sebagai bagian dari event Dig the Diamond Vault sehingga sangat langka dan banyak orang mengincarnya. Ketika event berlangsung, saat itu kamu akan membutuhkan sekitar 9.000-10.000 diamond jika ingin memiliki skin Angelic Agent Lesley.

9. Skin Cosmic Gleam – Gusion

Menerapkan skin Cosmic Gleam mungkin membuatmu sedikit tidak percaya bahwa ia adalah Gusion. Pasalnya skin ini punya visual yang jauh berbeda dari tampilan default hero Assassin tersebut. Dengan memakai skin Cosmic Gleam, Gusion menyembunyikan wajah tampannya di balik topeng dan tampil seperti robot futuristik.

Skin tersebut punya kesamaan tema dengan skin milik Saber. Kamu pun dapat melihat bahwa Gusion dilengkapi belati dengan nuansa robot pada dirinya, ditambah syal berwarna kuning keemasan.

10. Skin Infernal Blaze – Valir

Pada skin Legend Infernal Blaze, Valir masih setia dengan warna ikoniknya yaitu merah. Tapi ia semakin terlihat garang dengan berbagai efek api yang begitu menyala di sekujur tubuhnya. Menggunakan skin ini tentunya membuat kamu terlihat begitu menakutkan di Land of Dawn.

Daftar Skin Legend yang Ada di MLBB, Skin Eksklusif dengan Visual Terbaik

11. Skin Starfall Knight – Granger

Skin Starfall Knight milik Granger pun tidak kalah menarik untuk dikoleksi. Skin bertema mecha ini mengubah Granger menjadi robot raksasa dengan warna biru. Lalu ketika kamu memakai skill pertama Granger, akan ada efek skill seperti animasi hujan meteor yang keren muncul.

12. Skin Psion of Tomorrow – Guinevere

Terakhir, ada skin Psion of Tomorrow milik Guinevere. Dimana Guinevere tampil sangat cantik dengan cahaya biru yang mengelilinginya, seolah dibalut oleh rubah berekor sembilan. Tak hanya cantik, visualnya tersebut membuat Guinevere tampak semakin kuat dan tidak terkalahkan.

Bagaimana, ada skin Legend MLBB yang sudah kamu miliki? Karena hadir lewat event terbatas, skin-skin ini sangat langka dan harganya pun tidak murah. Jadi menggunakannya tentu akan membuat kamu merasa lebih bangga dan percaya diri ketika bermain.

Latest stories

You might also like...