Setelah skin Valentine Lancelot dan Odette batal rilis di tahun ini, rumor mengenai skin Valentine baru beredar di kalangan pemain Mobile Legends. Skin Valentine sendiri menjadi skin khusus yang selalu dirilis Moonton untuk merayakan hari Valentine.
Biasanya skin-skin tersebut begitu dinanti-nanti oleh para pemain. Dan baru-baru ini beredar kabar akan ada skin Valentine baru yang sedang digarap oleh Moonton. Itu adalah skin Valentine Hayabusa dan Hanabi. Apakah benar skin Couple Hayabusa dan Hanabi akan rilis tahun depan? Yuk cari tahu bersama.
Tentang Skin Couple Hayabusa dan Hanabi
baca juga: Item Golden Staff Mobile Legends: Fungsi, Counter, dan Kombinasinya
Sebelumnya, banyak pemain yang menyarankan untuk membuat skin Valentine Hayabusa dan Kagura. Dari saran tersebut, pihak developer membalas akan mempertimbangkan tema untuk skin Valentine mereka, sekaligus mempertimbangkan untuk memperbarui latar belakang Hayabusa dan Kagura.
Namun berita terbaru menyebutkan bahwa pihak developer sedang merencanakan skin hari Valentine untuk Hayabusa dan Hanabi. Mereka mengatakan bahwa untuk Hayabusa dan Kagura hanya akan mengoptimalkan latar belakang mereka.
Padahal seperti yang diketahui oleh semua player Mobile Legends, Hayabusa dan Kagura diceritakan sebagai teman masa kecil. Namun banyak pemain menganggap mereka sebagai sepasang kekasih lantaran Moonton telah mengeluarkan banyak skin Couple untuk keduanya.
Seperti skin Summer Hayabusa dan Kagura, skin Exorcist Hayabusa dan Kagura, juga skin Hayabusa 11.11 dan skin Annual Starlight Kagura. Oleh karena itu, tidak sedikit user Kagura yang protes mengenai berita tentang skin Valentine Hayabusa dan Hanabi yang rencananya akan digarap oleh Moonton.
Kapan Skin Couple Hayabusa dan Hanabi Rilis?
Menurut berbagai sumber, skin Couple Hayabusa dan Hanabi kemungkinan akan rilis di tahun 2027 untuk memperingati hari Valentine. Karena seperti yang diketahui bahwa skin Valentine Lancelot dan Odette yang rencananya rilis tahun ini akhirnya ditunda. Jadi kemungkinan besar skin mereka terlebih dahulu yang akan dirilis di tahun 2026.
Meski begitu, tidak menutup kemungkinan bahwa perilisan skin Valentine untuk Hayabusa dan Hanabi dimajukan. Sebaliknya, ini juga tidak menutup kemungkinan bahwa skin khusus tersebut akan dibatalkan.
Mengingat bahwa sekarang sedang banyak protes yang dilayangkan oleh beberapa pemain MLBB. Beberapa pemain lebih setuju dengan pembuatan skin Valentine Hayabusa dan Kagura ketimbang skin Valentine Hayabusa dan Hanabi, walaupun di lain sisi juga banyak yang mendukung skin ini. Oleh karena itu, perilisan skin couple tersebut masih dapat berubah sewaktu-waktu.

Skin Valentine MLBB dari Masa ke Masa
1. Skin Clint dan Layla
Sambil menunggu kejelasan mengenai skin Valentine untuk tahun depan, yuk intip beberapa skin Valentine yang sebelumnya sudah pernah dirilis oleh Moonton. Di daftar pertama ada skin Clint dan Layla. Mereka menjadi dua hero pertama yang mendapat skin khusus hari Valentine dari Moonton.
Dirilis pada tahun 2017 silam, tampilan skin yang keren membuat skin Valentine ini menjadi favorit para player Mobile Legends jaman dulu. Skin Clint memiliki nama Gun and Rose, menampilkan Clint sebagai seorang cowboy yang mengenakan pakaian pengantin yang didominasi warna putih dengan aksen merah.
Sementara skin Valentine Layla bernama Cannon and Rose, menampilkan Layla dalam balutan pakaian pengantin yang cantik sebagai mempelai wanita. Senjata yang selalu ia bawa juga tidak ketinggalan, dengan tambahan aksesoris bunga yang membuatnya terlihat indah.
2. Skin Alucard dan Miya
Skin Alucard dan Miya juga tidak kalah bagus untuk dikoleksi, sambil kamu menunggu kejelasan tentang skin Valentine Hayabusa dan Hanabi. Skin Couple Alucard dan Miya ini rilis untuk memperingati hari Valentine tahun 2018.
Meskipun backstory keduanya tidak digambarkan memiliki hubungan romansa, namun para player ML tidak keberatan dengan skin Couple kedua hero tersebut yang muncul secara tiba-tiba.
Dengan skin bernama Romantic Fantasy, Alucard tampil menggunakan tuxedo putih pink sambil membawa pedang yang memiliki aksen hati di tengahnya. Sementara Miya memiliki skin bernama Sweet Fantasy, menampilkannya dalam balutan gaun pink terang seperti seorang cupid. Skin Sweet Fantasy ini juga mengubah efek skill Miya menjadi pink saat ia menembakkan panahnya.
3. Skin Gusion dan Lesley
Selanjutnya ada skin Gusion dan Lesley yang menjadi skin Valentine ketiga yang dikeluarkan oleh Moonton. Jika dua skin Valentine sebelumnya punya tema yang manis, kali ini tema yang diangkat sepertinya lebih elegan dan seksi.
Lesley dengan skin Dangerous Love miliknya menggunakan gaun perpaduan warna hitam dan merah, membuatnya terlihat menawan. Sementara Gusion dengan skin Dangerous Liaison terlihat tampak dan sedikit berbahaya. Tak lagi melempar pisau belati, skin ini membuat hero tersebut membawa mawar merah di mulutnya yang akan menyakiti lawan.
4. Skin Khufra dan Esmeralda
Pada 14 Februari 2020, Moonton mengeluarkan skin Valentine untuk Khufra dan Esmeralda yang mengambil tema pasangan criminal Bonnie and Clyde. Mereka menjadi pasangan yang berbahaya dengan skin Gentleman Thief untuk Khufra dan Lady Thief untuk Esmeralda.
Jadi dibandingkan dengan tiga skin sebelumnya, skin Valentine kali ini sangat berbeda. Tidak lagi cantik, imut, atau seksi, namun Khufra serta Esmeralda menjadi pasangan serasi yang terlihat keren.
5. Skin Cecilion dan Carmilla
Skin Valentine Cecilion dan Carmilla tampaknya menjadi skin Couple favorit player Mobile Legends sejauh ini. Soalnya cerita latar belakang keduanya yang memang digambarkan sebagai sepasang kekasih. Jadi skin Valentine yang keluar di tahun 2021 tersebut langsung disambut gembira oleh semua player.
Dimana Cecilion dan Carmilla dibuat serasi dengan skin bernama Phantom Count serta Phantom Countess tersebut. Dengan gaya pakaian punk modern, skin Phantom Count untuk Cecilion menampilkannya dalam setelan berwarna hitam-merah dan di punggungnya tampak sayap ungu mengkilap. Saat kamu menggunakan skin ini, basic attack Cecilion akan memunculkan hiasan berbentuk hati.
Sementara pada Carmilla, skin Phantom Countess miliknya menghadirkan efek berbentuk dua hati besar ketika menggunakan skill Crimson Flower. Kedua skin tersebut sangat bagus digunakan bersama, apalagi Cecilion dan Carmilla punya skill yang dapat di-combo.
6. Skin Claude dan Fanny
Selanjutnya ada skin Claude dan Fanny, yaitu Heart Aflame untuk Claude dan Heart Afloat untuk Fanny. Alih-alih tampil formal menggunakan jas dan gaun, kedua hero tersebut mengenakan pakaian dengan kesan futuristik. Efek skill mereka juga terasa lebih fun, bukan cenderung romantis seperti skin-skin Couple sebelumnya.
7. Skin Granger dan Silvanna
Di tahun 2024 lalu, Moonton mengeluarkan skin Granger dan Silvanna untuk merayakan hari Valentine. Dua skin yang dirilis yaitu Alluring Enigma untuk Granger dan Alluring Mystique untuk Silvanna. Mereka digambarkan sebagai pasangan pencuri yang mengenakan topeng untuk menyusup ke dalam pesta dansa.
Itu dia seputar informasi tentang skin Valentine Hayabusa dan Hanabi, serta berbagai skin Valentine yang pernah dirilis oleh Moonton dari masa ke masa. Bagaimana, apakah kamu mendukung skin Couple Hayabusa dan Hanabi ini, atau seperti beberapa pemain Mobile Legends yang lebih mendukung skin Hayabusa dan Kagura?