Sinergi Eruditio merupakan salah satu sinergi yang butuh strategi jitu untuk dimainkan di Magic Chess Go Go. Karena tidak seperti sinergi lainnya yang kebanyakan memberi efek penguatan pada hero, sinergi ini punya sistem mengumpulkan poin.
Dimana hadiah poin sinergi Eruditio MCGG dapat memberikan berbagai item eksklusif. Damage equipment eksklusif yang diperoleh bahkan bisa ditingkatkan menjadi 30%-80%. Namun berapa poin yang harus dikumpulkan untuk mendapat item yang worth it? Yuk simak panduannya berikut.
Panduan Hadiah Poin Sinergi Eruditio
baca juga: Berbagai Sumber Mendapat Gold di Magic Chess Go Go, Player Wajib Catat!
1. 1-4 Poin
Hadiah paling dasar dari sinergi Eruditio bisa didapatkan jika kamu punya 1-4 poin yang sudah dikumpulkan. Hadiahnya sendiri berupa tambahan 2 gold, atau bisa juga mendapatkan 1 gold dengan 1 hero 1 gold.
2. 4-9 Poin
Jika sudah mengumpulkan 4-9 poin dari sinergi Eruditio, kamu bisa mendapatkan 4 gold. Hadiah poin ini juga bisa memberikan tambahan 2 gold dengan 1 hero 2 gold secara gratis ke slot hero-mu.
3. 10-14 Poin
Dengan mengumpulkan 10-14 poin, kamu bisa mendapatkan hadiah total 8 gold. Bisa juga 5 gold dengan tambahan 4 EXP Chess, atau mendapatkan 6 gold dengan 1 hero 2 gold secara gratis.
4. 15-19 Poin
Menaikkan poin hingga 15-19, menawarkan hadiah gold lebih besar yaitu 12 gold. Atau kamu akan mendapat 4 gold dengan 10 EXP Chess, 9 gold dengan 1 hero 3 gold, ataupun 2 gold dengan 1 equipment.
5. 20-24 Poin
Hadiah poin sinergi Eruditio MCGG dengan poin sejumlah 20-24 adalah 18 gold. Ada pula kesempatan untuk mendapatkan 2 equipment, mendapatkan 8 gold dengan 12 EXP Chess, 15 gold dengan 1 hero 3 gold, atau 8 gold dengan 1 equipment.
6. 25-29 Poin
Berikutnya, dengan 25-29 poin. Hadiah yang bisa diperoleh yaitu sebesar 21 gold dengan 1 hero 4 gold. Tapi kamu juga punya kesempatan mendapat hadiah lainnya seperti equipment Claude’s Theft Device hingga EXP Chess yang besar.
7. 30-39 Poin
Jika dengan 25-29 poin kamu punya kesempatan mendapat hero 4 gold, maka dengan 30-39 poin ini kamu punya peluang untuk memperoleh hero 5 gold. Tambahan gold yang didapatkan juga termasuk cukup besar.
8. 40-49 Poin
Sama seperti sebelumnya, dengan poin ini kamu juga punya kesempatan memperoleh hero 5 gold. Bahkan hadiah poin sinergi Eruditio MCGG dengan 40-49 poin bisa menawarkan 2 hero 5 gold sekaligus.
9. 60-69 Poin
Poin 60-69 sinergi Eruditio, memiliki hadiah maksimal 55 gold dengan 1 hero 5 gold. Tapi kamu bisa mendapat gold lebih sedikit dari itu, yang nantinya diberikan dengan hadiah lainnya seperti equipment atau EXP Chess yang besar.
10. 70-79 Poin
Untuk sinergi Eruditio dengan poin 70-79, maksimal gold yang bisa diperoleh adalah 66 gold dengan 1 hero 5 gold dan 30 EXP Chess. Kamu juga punya kesempatan memperoleh equipment yang berguna untuk build hero.

11. 80-89 Poin
Jika berhasil mengumpulkan hingga 80-89 poin, kamu bisa mendapatkan maksimal 73 gold dengan 1 hero 5 gold dan tambahan 40 EXP Chess. Sangat besar sekali bukan? Tentunya ada peluang juga mendapat item eksklusif untuk hero.
12. 90-98 Poin
Apabila poin di-stack hingga 90-98 poin, hadiah maksimalnya adalah 105 gold dengan 1 hero 5 gold dan tambahan 50 EXP Chess. Kamu pun punya kesempatan mendapat hingga 3 equipment eksklusif.
13. 99 Poin
Poin sinergi Eruditio bisa di-stack maksimal 99 poin. Hadiah yang akan kamu peroleh di sini adalah 1 hero 5 gold bintang 3 dan 20 gold, atau kamu bisa mendapatkan 8 item Mirror Device dan 10 gold.
Demikian panduan hadiah poin sinergi Eruditio MCGG. Jika berhasil mencapai 99 poin, kamu bisa mendapat hadiah yang luar biasa. Untuk itu, bermain sinergi Eruditio harus bisa menerapkan strategi lose streak. Karena kalau kamu kalah akan mendapat 2-10 poin. Dengan begitu, kamu bisa memanfaatkan hadiah poin untuk mendominasi di late game.