Login Darksystem

3 Hero Gold Lane Tier B MLBB Season 38, Build Item, Spell dan Emblem

Gold Laner MLBB berperan penting dalam mengumpulkan Gold untuk mendapatkan item menarik yang mendukung pertarungan di late game. Ada banyak pilihan hero dengan skill dan gameplay yang berbeda sehingga anda perlu memakainya sesuai kebutuhan dan gaya bermain seperti memperkuatnya dengan top up Mobile Legends murah dan praktis.

Hero MLBB sendiri digolongkan dengan tier yang menentukan tingkatannya. Tier B sendiri merupakan peringkat hero turnamen yang dinilai bagus dan bisa diandalkan. Turnamen ini diisi oleh para pemain pro dan menerapkan sistem liga dengan regular season sampai playoff secara terpisah. Berikut apa saja hero Gold Lane Tier B MLBB Season 38 yang dapat dijadikan pertimbangan.

Daftar Gold Laner Tier B MLBB Season 38

baca juga: Update Skill dan Potensi Commander Layla di Season 3 Game Magic Chess Go Go

1. Miya

Miya sering dipakai pemain sebagai Gold Laner karena hero Marksman ini tergolong sakit dan patut dijadikan andalan terutama bagi pemula. Ia dibekali dengan Attack Speed tinggi dan Buff Multi-shot dari skill 1. Skill Crowd Control miliknya sangat bagus. Ultinya mampu menginisiasi pertarungan tim atau kabur dari serangan musuh.

Sebagai damage utama, anda bisa fokus pada Damage dan Attack Speed sehingga musuh lebih mudah dihabisi. Pertimbangkan build item Swift Boots, Haas’ Claws, Windtalker, Berserker’s Fury, Malefic Roar dan Wind of Nature. Sangat disarankan memilih item yang mampu mendukung kebutuhan hero maupun tim.

Adapun battle spell hero lebih disarankan mampu melindungi hero dalam melangsungkan serangan mendadak dari lini belakang. Inspire merupakan pilihan yang terbaik dalam meningkatkan Attack Speed diikuti Physical Penetration serta Lifesteal. Flicker juga tidak kalah mematikan untuk bermain agresif. Emblemnya yakni Marksman, Swift dan Weapon Master.

Baca Juga  Pengganti Go Go Box! Ini 4 Hal Basic dari Fitur Auction Terbaru Magic Chess Go Go di Season 3

2. Hanabi

Gold Laner Tier B MLBB Season 38 berikutnya yakni Hanabi dengan lifesteal alami, AoW Damage tanpa skill dan ulti yang mengikat musuh sekaligus. Anda bisa memakainya untuk push lane maupun war. Meski begitu, ia cukup lemah di early game dan rapuh akan Burst Mage maupun Assassin.

Sangat disarankan melakukan build item pada Swift Boots, Corrosion Scythe, Demon Hunter Sword, Golden Staff, Haas’ Claws dan Malefic Roar. Gunakan emblem Bravery, Doom dan Weakness Finer atau Killing Spree sebagai talent utama. Pertimbangkan juga top up Mobile Legends murah untuk membeli item menarik di Shop.

Dalam memakai Hanabi, sangat disarankan fokus jungle, lane dan farming minimal sampai level 11 atau 12. Hindari war ketika early game kecuali aman. Manfaatkan skill 1 terus-menerus agar damage area tetap memantul. Tanpa adanya dash, tetap di belakang support atau tank. Di samping itu, padukan ultinya dengan rekan yang memiliki Burst Damage Area.

3 Hero Gold Lane Tier B MLBB Season 38, Build Item, Spell dan Emblem

3. Popol & Kupa

Popol & Kupa disebut sebagai Gold Laner ganas dan ahli dalam membuat jebakan. Damage yang dihasilkan cukup sakit sehingga mampu mencicil musuh. Sangat disarankan memanfaatkan emblem Marksman, Endless Battle, Malefic Roar, Athena Shield dan Weapon Master

Perlu diketahui bahwa Popol & Kupa mampu menghabiskan turret sangat cepat. Sangat disarankan bermain split push agar lebih maksimal. Sebagai hero no-mekanik dengan emblem Marksman, pemain semakin mudah memakainya. Apalagi jika dengan top up Mobile Legends murah dan aman, pengalaman bermain dengan hero semakin seru dan menyenangkan.

Itulah apa saja daftar Gold Laner Tier B di MLBB Season 38 yang patut dijadikan pertimbangan. Hal ini memudahkan anda menentukan hero yang mendukung kebutuhan, gameplay dan situasi pertarungan. Ekonomi tim anda pun membaik dan bisa mendapatkan item sesuai. Dengan top up Mobile Legends murah dan praktis, anda juga bisa memperoleh item di Shop yang mewah.

Baca Juga  7 Karakter Hero untuk Counter Role Badang Mobile Legend, Cocok Banget untuk Counter Tinjunya

Latest stories

You might also like...